Senin, 23 Juni 2008

HYDRO di International Franchise Expo, JCC 20-22 Juni 2008






Pentingnya mencari faktor kali




Tanpa disadari, jarang sekali orang kaya di dunia ini yang mendapatkan kekayaannya dengan cara "one man show". kebanyakan dari mereka mendapatkan kekayaan karena menciptakan nilai tambah bagi banyak orang dengan menciptakan faktor kali.
salah satu cara mendapatkan faktor kali adalah mencari mitra strategis bisnis dengan cara membuka agen, distributor atau mem-franchise kan suatu bisnis yang sudah teruji kehandalannya
PT HYDRO water technology yang sudah memiliki kompetensi bidang pengolahan air, memposisikan diri sebagai "ahli mengatasi masalah air" sudah teruji 9 tahun memberikan nilai tambah bagi ribuan customernya. s
sudah saatnya sekarang, menciptakan nilai tambah bagi reseller maupun pebisnis yang bisa melihat peluang bisnis ini.

Pesaing adalah mitra menjadi unggul (Framing +)


Even PRJ merupakan sarana bersaing positif.
Takutkah anda dengan pesaing anda? pesaing pada hakikatnya adalah anugrah yang patut disyukuri, dengan bersaing secara positif, kemampuan kita akan terasah terus menerus, dan secara tidak sadar kemampuan kita akan terus berkembang dari waktu-kewaktu.
Berikut adalah beberapa Tip menjadi unggul yang saya kutip dari kaset "Pribadi Unggul" nya Aa Gym.

1. Percepatan Diri
pastikan dari waktu ke waktu kemampuan kita bertambah secara exponential bukan bertambah secara reguler. Jangan sampai semakin bertambah umur, tidak bertambah ilmu, pengetahuan dan wawasan akan sangat merugi.
2. Masuk system yang unggul
Kata Nabi, "Bergaul dengan pedagang minyak wangi ikut terbawa harum, bergaul dengan pandai besi ikut terpercik api". pastikan lingkungan pergaulan kita mempercepat perubahan ke arah lebih baik.
3. Bersaing Positif
Pesaing adalah anugrah, partner kita untuk maju. pastikan bukan pesaing yang kita khawatirkan, tapi kemampuan kita yang tidak berkembang yang harus lebih diwaspadai.
4. Sinergi
Bangun kerjasama strattegic alliance, bangun team yang bisa bangun sinergi agar terjadi multiple source of income.

Selamat berjuang menjadi pribadi unggul.

Minggu, 01 Juni 2008

The True Power Of Water (Bahaya Memberi Label NEGATIF)


Penelitian mengenai air oleh Masaru Emoto menunjukkan bahwa air memiliki sifat-sifat atau karakterisitik yang unik seperti halnya manusia.

- Air mengumpulkan informasi dan kristalnya merefleksikan huruf-huruf yang ada pada informasi tersebut. Kualitas air dapat berubah tergantung dari informasi yang diperolehnya dengan kata lain informasi yang kita berikan ke air akan mengubah kualitas air.

- Air mampu memahami kata-kata
Air merespon kata-kata positif dengan membentuk kristal yang indah begitupula sebaliknya jika air diperlihatkan kata-kata negative ia tidak akan membentuk kristal, air yang diberikan label kata “bahagia” akan membentuk kristal yang indah sebaliknya jika diberikan label kata “ tidak bahagia” maka menghasilkan bentuk yang tidak seimbang.

Kita adalah air
Kualitas air dapat menjadi lebih baik atau buruk tergantung dar informasi yang diterimanya oleh karena itu karena tubuh manusia 70 % nya terdiri dari air maka manusia juga dipengaruhi oleh informasi yang diterimanya. Jika manusia mendapatkan informasi yang baik maka pikiran dan tubuh kita akan menjadi sehat, sebaliknya jika informasi yang diterima buruk maka akan menjadi sakit. Dengan mengkonsumsi air yang baik kita dapat mempertahankan kesehatan.

Bagaimana cara air mengubah pikiran dan tubuh manusia ?
Air yang sensitive terhadap suatu bentuk energi yang dapat dilihat disebut HADO. Energi inilah yang dapat mempengaruhi kualitas air dan kristal air yang terbentuk.
Energi hado bisa positif atau bisa juga negative dan mudah dipindahkan dari satu benda ke benda lainnya. Hado membentuk respon air terhadap informasi yang diterimanya.
Jika ada dua benda yang mempunyai frekwensi yang sama maka akan saling membentuk resonansi. Pikiran dan tubuh kita dipengaruhi oleh gelombang intrinsic benda lain yang kita gunakan untuk membentuk resonansi. Hubungan antar manusia terkait erat dengan gelombang dan resonansi, dengan berfikir dari persfektif orang lain manusia akan mampu saling memahami.

Hado sebagai obat
- Prinsip dasar pengobatan hado adalah gelombang dan resonansi, Karena berbagai alasan gelombang pada berbagai tempat organ tubuh manusia bisa terganggu, air hado bermanfaat untuk memperbaiki gelombang yang terganggu tersebut. Air hado akan meresap kedalam molekul, atom, partikel-partikel sub atom sebagai factor-faktor pembentuki tubuh manusia untuk kemudian menghentikan gangguan gelombang tersebut.
- Perasaan khawatir dapat menyebabkan penyakit.
Ada korelasi yang sangat dekat antara emosi dan organ tubuh. Ketika emosi anda baik maka penyakit yang anda derita akan ikut membaik.Jika kita berfikir positif maka kesehatan kita akan meningkat. Sifat dasar terbaik untuk memperbaiki hado adalah dengan menggunakan kata-kata tandingan dari emosi yang sedang anda rasakan, misalkan jika anda merasa “stress” maka ucapkan kata “ relax”.

Reaksi penyakit terhadap emosi negative
Orang yang selalu berfikir negative akan cenderung mudah sakit, karena pikiran negative akan membentuk resonansi dengan factor negative seperti virus sehingga membuat virus mudah masuk kedalam tubuh.

Memberikan perhatian berarti memberikan energi positif
Hal terberat dalam hidup adalah tidak dipehatikan atau tidak diperdulikan .Dengan memberikan perhatian kepada benda maka kita kan memberikan enegi pada benda tersebut.

Kekuatan kata-kata
- Doa dapat mengubah energi yang dapat mengubah kualitas air . dengan memberikan doa ke air berarti menggunakan hado ke air dan kemudian menggunakan kekuatan nya untuk menjawab doa ini. Kita dapat mengirimkan hado yang lebih kuat dengan mengumpulkan doa dalam bentuk past tense ( sudah terjadi ) misalnya doa orang yang sedang sakit dengan mengucapkannya ke air dengan kata “ sudah sembuh”.
- Cinta dan terimakasih dapat meningkatkan imunitas tubuh kita. Cinta bersifat absolute dan terimakasih bersifat relative, absolute adalah eneg aktif sedangkan relative adalah energi pasif, untuk dapat memberi kita butuh orang yang dapat menerima.

Penggunaan kekuatan sejati air dalam hidup
- Makanlah makanan yang memiliki hado yang baik
- Musik yang indah dapat mendukung kesehatan kita
- Semua bergantung pada sikap mental
- Doa dapat mengubah air
- Cinta dan terima kasih dapat mengubah dunia


KESIMPULAN
Hati-hatilah dalam berfikir dan bertutur kata, Tuhan maha mendengar, alam semesta akan memberikan setiap respon darinya. Semoga kita menjadi lebih baik dengan menjadi setiap pikiran dan kata2 yang kita ucapkan.

Mengatasi penolakan konsumen (Meta Model Comparative Deletion)


Ada 7 jawaban jitu apabila sales Team kita menghadapi konsumen yang mengatakan MAHAL. Artikel ini bisa dijadikan scrip bagi yang memiiki sales Team. Tetapi pastikan bahwa strategi yang dipakai adalah difrensiasi dan produk yang kita jual memiliki USP (unique selling proposition).


Jawaban adalah sebagai berikut:

MAHAL? Mahal dibandingkan apa?

MAHAL? Justru karena mahal, ini cocok untuk Bapak

MAHAL? Kalo Bapak mau operasi jantung, pilih dokter yang murah atau yang paling ahli? ,Tentu yang paling ahli bukan?, makanya karena kita yang ahli jadi lebih mahal.

MAHAL? Bapak kalo pilih istri yang penampilannya bagus, atau sekedar fungsinya aja? Makanya produk ini mahal, karena penampilannya bagus.

MAHAL? Bukankah Bapak berbisnis juga bukan? Kalo gak salah, barang yang bapak jual bukan yang paling murah dipasaran, Jadi barang ini lebih mahal karena bagus seperti produk yang Bapak Jual.

MAHAL? Barang kita berbeda dari yang lain, dan jumlahnya terbatas makanya lebih mahal

MAHAL? Produk ini lebih berkualitas dan lebih tahan lamaiga kali dari kompetitor, makanya lebih mahal.



Salam Inspirasi

Rabu, 28 Mei 2008

GO to Market Strategy



Tip agar omset tidak seperti "Roller Coster"

pernah mencoba permainan halilintar di Dunia Fantasi Ancol?
bagaimana rasanya?
pasti jantung akan sedikit dag.dig..dug...
mungkin itu juga yang kita alami kalau omset penjualan kita naik turun seperti berada di halilintar tsb.

Bagamana mensikapi hal ini?

pastikan perusahaan kita tidak hanya mengandalkan satu atau dua channel penjualan, lebih baik kalau dicoba dengan banyak cara meskipun harus dilihat dari sisi efisiensi maupun efektifitasnya. untuk mendapatkan lead atau prospek sebanyak mungkin, carilah yang biayanya paling murah, akan tetapi jika untuk mengkonversi prospek menjadi customer, cara yang paling jitu adalah dengan specialist sales force meskipun costnya paling tinggi.

strategy ini dikenal juga dengan Ten by Ten strategy, yaitu ada 10 channel yang masing2 menghasilkan 10% omset. Jadi kalau satu atau dua channel penjualan mengalami masalah (baca:tantangan) yang lebih berat, maka tidak begitu mempengaruhi omset penjualan secara keseluruhan.

Kamis, 22 Mei 2008

Apakah karakter seseorang bisa dengan mudah dirubah?



The Ice Berg Phenomena

Karakter seseorang pada umumnya muncul dari sikap, prilaku yang diperbuat dan keputusan2 yang diambil orang orang tersebut.
Ibarat gunung es, ketiga hal tersebut hanya merupakan sebagian kecil yang tampak dipermukaan, tetapi sesungguhnya dibawah gunung es tersebut masih terdapat beberapa hal yang menyebabkan itu terjadi adalah

>Knowlegde

>Skill

>Believe system

>Core value

>Identity


kelima hal tersebut sangat dipengaruhi oleh lingkungan. Oleh karenanya hati-hatilah dalam memilih teman bergaul, dengan siapa kita bergaul menentukan masa depan kita, dan untuk menciptakan sikap, prilaku dan keputusan yang positif diperusahaan kita, mulailah dengan menciptakan lingkungan yang kondusif yang mendukung bertambahnya pengetahuan, peningkatan skill, penciptaan believe yang baik, serta memupuk core value dan identitas individu yang baik.

GRAB YOUR BUSINESS with balance scorecard

Bagaimana mengendalikan bisnis anda yang sedang tumbuh dengan satu lembar kertas kerja?

Seperti dikutip dalam buku balance score card
karangan Robert Kaplan dan David Norton. Bayangkan anda memasuki kokpit. Sebuah pesawat jet terbang modern dan melihat hanya ada satu instrument di sana. Bagaimana perasaan Anda saat menaiki pesawat terbang tersebut.
Sebuah bisnis
Balance score card sebagai sebuah sistem manajemen yang terintegrasi

Aspek Finansial
Pengukuran finansial meliputi revenue, gross margin, profit, iventory, profit per employee, fix cost & variable cost

Aspek Customer
Meliputi number of lead (jumlah prospek), convertion rate, jumlah customer, jumlah unit terjual, jumlah transaksi dan nilai transaksi rata-rata

Aspek Internal Proses
Meliputi jumlah iventory di gudang, ketepatan waktu dan barang pada saat delivery, jumlah retur dan jumlah komplain masa garansi

Aspek Learning and Growth
Meliputi indeks kepuasan karyawan bekerja, jumlah training dan evaluasinya, jumlah recruitment sesuai kebutuhan, turn over karyawan dan prilaku pada saat bekerja. Untuk aspek growth bias diukur jumlah cabang dan perkembangan yang significant dari perusahaan.

Dengan mengevaluasi setiap aspek tersebut paling tidak seminggu sekali, maka setiap bottle neck akan mudah diidentifikasi dengan mudah dan akan dapat mengontrol perkembangan yang pesat tanpa kehilangan kendali.

Senin, 19 Mei 2008

Energi Pikiran adalah bentuk materi yang tertunda


Mungkin diantara kita ada yang pernah mengambil mata kuliah fisika kuantum? bahwa energi atom, energi vibrasinya bisa dihitung dengan rumus yang begitu “ngejelimet”, trus bentuk terkecil dari materi adalah atom dan molekul. Jadi semua benda di muka bumi ini termasuk kita adalah sekumpulan energi yang membentuk materi. Jadi ini adalah penjelasan ilmiah tentang bagaimana “the law of attraction” terjadi.

Oleh karena itu energi pikiran dapat menciptakan benda yang kita mau cuma perlu jeda waktu untuk mewujudkannya. Segala sesuatu yang ada di dunia ini terjadi minimal dua kali, pertama di pikiran dan kedua setelah terjadi itu sendiri.

Rahasia alam semesta yang terbesar ini adalah sesuatu yang ada di dunia ini adalah bentuk lain dari energi, jadi yang kita pikirkan dan yakin akan terjadi dan kita terus berusaha mewujudkannya maka pasti akan terwujud. Mengutip dari buku best seller dan film “the secret”, langkah-langkah untuk mewudkan cita-cita adalah: Satu adalah meminta, kedua percaya dan ketiga menerima.

Jadi bagaimana mengambil sikap terhadap banyak perubahan yang terjadi di dunia ini termasuk perubahan iklim, perubahan lingkungan dan perubahan ekonomi dan perubahan dalam dunia bisnis? Pertama mulailah dari punya visi untuk menjadi lebih baik, kedua yakin dan selanjutnya melakukan tindakan nyata atau persiapan selama jeda waktu dalam proses terjadinya visi atau cita2 tersebut.

Minggu, 09 Maret 2008

Berebut para ahli di pasar kompetensi


Bagaimana sebuah perusahaan menjadi daya tarik para ahli dibidangnya dan menjadikan perusahaan tumbuh, dan menguntungkan dalam jangka panjang?

Tantangan sebuah perusahaan adalah menciptakan nilai tambah dan memasarkan nilai tambah tersebut. Bicara pasar yang dimaksud dalam hal ini bukan hanya sebatas comercial market, dimana biasanya produk atau jasa perusahaan merebut konsumen potensial, ada lagi competency market dimana sebuah perusahaan memcari kandidat terbaik dari anggota TEAM di bursa lowongan kerja untuk dapat bersama-sama membangun perusahaan, serta capital market yaitu bagaimana perusahaan bisa menjadi daya tarik bagi investor atau perbankan untuk mendudung aspek finansial suatu perusahaan.

Sebuah tantangan menarik, perusahaan tidak hanya disibukkan dalam menjual sebanyak-banyaknya produk atau jasa yang dihasilkan, akan tetapi harus memperebutkan orang-orang terbaik untuk dapat bergabung bersama-sama bersinergi membentuk pertumbuhan profit yang luar biasa, sehingga investor akan berbondong-bondong membeli saham perusahaan yang dibangun

Dijaman keterbukaan informasi yang sangat deras ini, dimana para profesional terbaik yang bekerja di suatu perusahaan makin sering mendapat tawaran dari para head hunter atau competitor, dengan mudah mengirimkan CV ke bursa kerja online, makin gencar issue dan seminar wirausaha yang mendorong mereka hengkang menjadi self employee dan memutuskan untuk tidak bekerja, atau terhembus sebagai member multilevel marketing yang seringkali menjadikan ”boss” sebagai penindas kebebasan bekerja dan kebebasan finansial.

Tantangannya adalah, bagaimana kita berburu para ahli dipasar kompetensi terebut? Bisakah kita membangun anggota team bisnis yang memiliki semangat dan inovasi yang tinggi seperti para wirausaha, atau bisakah kita mendidik team marketing kita sehingga sanggup presentasi pagi, siang, malam gak kenal lelah seperti para leader di perusahaan multilevel marketing?

Seperti halnya menjual produk, perusahaan pun memerlukan para pemburu yang bertugas mencari anggota team terbaik. Disamping itu perlu para pelatih dan pembina yang menjadikan mereka menjadi pasukan yang terlatih dan loyal sehingga perusahaan akan menjadi perusahaan yang menguntungkan dalam jangka panjang.

Sekarang, bagaimana caranya?

1. Perusahaan dalam merekrut anggota team baru harus berani memberikan kompensasi diatas rata-rata penawaran ditempat lain. Apabila menemukan kandidat terbaik yang kebetulan melamar jangan ditunda karena dalam waktu singkat kandidat terbaik ini akan ditangkap oleh perusahaan lain.

2. Siapkan kurikulum pendidikan bagi semua karyawan termasuk kiat sukses menjadi wirausaha dan bagaimana mengelola keuangaan dan kekayaan. Jadi mereka mendapat pengetahuan tersebut bukan dari pihak luar yang cenderung lebih memprovokasi. Mereka akan menjadi intrapreuner yang merupakan aset berharga bagi perusahaan

3. Membuat kompensasi menarik dan unggul termasuk kemungkinan membeli saham diperusahaan sehingga anggota team bisnis dapat menilai dan merasakan lebih menguntungkan untuk terus bergabung berjuang bersama-sama perusahaan dari pada hengkang kepada kompetitor, atau menjalani usaha sendiri yang belum tentu lebih baik atau memiliki pekerjaan sampingan seperti multilevel marketing,dll.

4. Perusahaan harus menciptakan budaya dan daya tarik yang luar biasa agar orang-orang terbaik, para ahli dibidangnya bisa bergabung dengan perusahaan yang kita bangun, fokus dengan membangun sistem yang bisa meningkatkan produktivitas kerja, bukan terfokus memperbaiki orang-orang yang bermasalah.

5. Yang terpenting adalah bisa menjadi role model, atau teladan sebagai seorang peimimpin bagaimana kita bekerja dan bersikap sehari-hari.
(Sumber : lebih banyak dari pengalaman pribadi penulis)

Senin, 03 Maret 2008

Bagaimana mencetak Sales Manager Unggul?

First Line Sales Manager, critical Position!
Dalam organisasi penjualan, posisi manakah yang paling kritis? Adalah First line sales manager.
First line sales manager adalah posisi langsung satu tingkat sales team, apakah itu bernama sales supervisor, business manager, branch manager, sales leader atau sales manager itu sendiri.
Biasanya seorang entrepreneur pemula setelah menjadi self employee, kemudian secara bertahap merekrut beberapa orang sales team dan secara otomatis menjadi first line sales manager.
Tantangan berikutnya adalah bagaimana kita bisa merekrut dan mengembangkan high quality sales manager!

Pilih mana?

Average Salespeople and an Excellent Manager

Atau

Excellent Sales People And an Average manager


Ada sebuah ungkapan:
“ in any sales force, you can get along without the vice president of sales, the regional sales directors, and the trainning manager, but you cannot get along without the distric ( first line ) sales Manager.”


Berikut adalah langkah-langkah mencetak first line sales manager yang unggul

Menciptakan 5 Aktifitas Sales Manager
1. Selecting Team, mampu merekrut dan menseleksi sales team yang akan dipimpinnya
2. Building Team, mampu mengembangkan kemampuan sales baik dalam skill, pengetahuan, sikap dan prilakunya
3. Leading Team, memimpin sales team terjun ke lapangan, tidak hanya diam dikantor.
4. Managing The Team, mengatur aktifitas dan tingkat konversi prospek yang diperoleh menjadi konsumen, serta melakukan test and measure terhadap semua aktifitas penjualan
5. Rewarding The Team, merayakan kemenangan2 kecil bagi anggota team yang berhasil melakukan transaksi penjualan.


Lima langkah Membangun dan memelihara sales manager yang unggul
1. Performance Evaluation, setiap saat dilakukan KPI (key performance indicator) dengan memakai tool balance score card atau yang lainnya sehingga dari waktu ke waktu dapat dilihat perkembangannya.
2. Enhance the skills, dilakukan dengan cara training dan coaching dalam aspek Knowledge, and capabilities of the sales management
3. Redefine the job description when different activities are required
4. Select the best candidat for job, cari yang memiliki heart & spirit yang tinggi, attitude, experience dan track record.
5. Reward the team appropriately, secara berkala ditinjau dengan memakai pendekatan benchmarking dengan perusahaan lain.

Perbedaan fungsi antara sales people Vs Sales manager
Sales People
Listen to customer
Do it themselves
Fight for the sale today
Control
Strive for personal success
Focus on customer needs

Sales Manager
Listen to sales people
Allow other to step up
Fight for the sale someday
Motivated
Strive for team success
Focus on customer Needs

Pilih kandidat Internal atau merekrut orang baru (external) ?
Pertimbangan jika memakai internal candidat (promosi terhadap sales force)
· Identitas dan budaya perusahaan masih melekat kuat.
· Kandidat mengetahui perusahaan tentang produk, konsumen, budaya, politik, prosedur, kebijakan dan anggota team yang lain.
· Kandidat memiliki sejarah prestasi yang bersangkutan sehingga prediksinya akan lebih akurat.

Pertimbangan jika merekrut sales dari luar (External candidat)
· Perusahaan memperoleh sebuah perspective yang segar, penambahan skill, pengetahuan untuk menhadapi peruahan di pasar.
· Kandidat harus belajar banyak dari perusahaan.
· Perusahaan harus memiliki proses recruitment yang baik untuk mengidentifikasi kandidat yang berkualitas.
(referensi: accelerated sales force performance)

Selamat mencetak Sales Manager Unggul.




Minggu, 02 Maret 2008

How to Recruitment Superstar Sales Team

Coba kita perhatikan iklan lowongan kerja di harian KOMPAS hari sabtu dan minggu, sangat banyak, dan jika kita perhatikan lagi sebagian besar posisi yang ditawarkan adalah bagian marketing atau sales, dan kalau kita perhatikan bagian sales dan marketinglah yang paling banyak mengalami turn over atau menjadi self employee.

Berikut adalah tulisan bagaimana merekrut sales team yang dapat diandalkan.

HOW IMPORTANT RECRUIMENT
Recruitment berjalan sukses jika sales dapat menjalankan relationship dengan client, mempunyai motivasi dan kualitas tinggi sebagai seorang sales force, low turn over dan tidak menimbulkan masalah.
Sedangkan akan gagal jika image perusahaan menjadi buruk, produktivitas dan semangat yang rendah, tidak efektif, disamping biaya training dan turn over yang tinggi.

THE PROCESS
Proses recruitment dimulai dari definisi posisi yang akan ditempatkan, apakah sebagai sales yang mencari customer baru (hunter), atau yang memelihara konsumen lama (farmer), keduanya mempunyai karakteristik yang berbeda. Juga bisa dibedakan apakah menangani retail atau B2B customer.
Selanjutnya ditetapkan profile candidate, berdasarkan kriteria mutlak dan kriteria tambahan, kemudian siapkan aplikasi lamaran yang masuk sesuai dengan kriteria yang ditetapkan baru diadakan seleksi dan penerimaan.

JOB DEFINITION
Penting sekali untuk menentukan dari awal goal yang akan dicapai dan definisi aktivitas yang kita tetapkan untuk mencapai goal tersebut. Jangan sampai tidak ada goal dan aktivitas yang jelas untuk sales force yang baru direkrut.

CANDIDATE PROFILE
Profile
yang sukses memiliki pengetahuan yang luas, menjalankan penjualan sebagai sebuah proses, mengetahui kebutuhan konsumen, spirit bersaing, pengetahuan market, dan memiliki imajinasi. Lebih baik jika didukung dengan DISC test, pada umumnya sales yang berprestasi adalah type D atau type I, meskipun tidak dapat digeneralisasi.

APPLICANT POOL
Sumber recruitment bisa berasal dari: referensi, campus, agen tenaga kerja, job fairs, karyawan yang diupgrade atau pindahan dari divisi lain, kompetitor, iklan dll. Yang harus diperhatikan dalam membuat iklan adalah bagaimana iklan dapat menjangkau target yang kita inginkan dan bagaimana kandidat dapat merespon.

SELECTION
Seleksi dapat dilakukan dengan resume, interview dan test. Dalam proses interview yang harus diperhatikan adalah harus memiliki scrip dalam wawancara dan checklist, serta sebaiknya dilakukan panel interview agar penilaian lebih objective. Interview lebih ditekankan untuk mengetahui attitude & behavior dari pada sekedar menanyakan CV.

ATTRACTION
Berilah penawaran yang kompetitif, gaji pokok, komisi dan bonus kemudian mereka dapat bergabung dalam culture yang sukses dan dapat memenuhi aspek learning and growth yang mereka butuhkan.
(referensi: accelerated sales force perfoermance)

Selamat merekrut dan melejitkan bisnis Anda.

Senin, 25 Februari 2008

Competitive New Product Development

Bagaimana mengembangkan produk baru untuk memenangkan persaingan bisnis?

Saat ini product life cycle begitu pendek, serangan produk2 impor begitu gencar dan persaingan harga tak terhindarkan lagi. Bagaimana menghadapi fenomena tersebut? Banyak pakar marketing maupun business coach yang memakai strategi USP (unique selling preposition). Pertanyaan berikutnya adalah bagaimana menciptakan produk dengan USP yang unggul?

Materi ini adalah jawabannya.

Langkah-langkah dalam pengembangan produk baru adalah sebagai berikut:

1. Mencari sumber gagasan produk baru
Gagasan produk baru bisa diperoleh dari top manajemen, karyawan apakah sales force, tehnisi, atau karyawan pabrik. Saran dan keluhan konsumen, produk competitor, produk lain, catalog, brosur atau iklan.

2. Creating breakthrough product
Langkah langkah untuk membuat produk unggul adalah
a. Identifikasi peluang dari sisi sosial, tehnologi, dan ekonomi
b. Understanding customer need, yaitu produk harus memenuhi aspek useful, usable dan desirable
c. Integrasikan ketiganya melalui rekasaya engeneering, industrial design dan strategi marketing

3. Scanning SET factor leads to POGs
cari tahu gap antara kondisi, social,ekonomi dan teknologi untuk menghasilkan produk yang akan dibuat

4. Integrated new product development (iNPD)
a. Gabungkan aspek desain dengan marketing melalui brand image, lifestyle image, easy to use dan cost of aesthetics sehingga menghasilkan produk yang desirable.
b. Gabungkan aspek marketing dan engineering melalui functional feature, platform, safety dan reliability menghasilkan produk yang useful
c. Gabungkan aspek desain dan engineering melalui ergonomic, product interface, feature integration, material selection, manufacturing dan cost integration menghasilkan produk yang usable.

5. Positioning Map Style Vs Technology
Posisikan produk yang dihasilkan memiliki style yang tinggi dan tehnologi yang tinggi agar mudah mencari USP.

6. State gate Process system
Lakukan pengecekan bertahap dengan state and gate system, atau test and measurement
untuk mendapatkan produk unggulan.
Selamat mengembangkan bisnis dan produk baru. Apabila Ingin mendapatkan materinya dalam format power point show agar lebih menarik, kirim e-mail ke TeguhWibawanto@gmail.com , saya akan kirim lewat japri, salam inspirasi.
(referensi: creating breakthrough product, product leadership (the clasic), portable MBA in new product development)

Senin, 11 Februari 2008

Pemburu belut pun perlu leveraging


Senin malem jam 19:00, saya menonton acara di ElshintaTV. Di sana bercerita tentang dua orang pencari belut, yang satu di daerah Tangerang, dan satu lagi di daerah Sukoharjo yang sangat menarik untuk disimak.
Pencari belut pertama mencari belut dengan memakai alat Bantu berupa perangkap anyaman dengan diameter kira-kira 7 cm dan panjang 1 meter, yang didalamnya dimasukkan umpan bekicot. Perangkap tersebut dibuat banyak berkisar antara 30-50 buah yang diletakkan ke dalam lumpur sawah pada sore hari. Kemudian pagi harinya pemburu belut tersebut memanen hasil buruannya berupa belut yang masih hidup, kemudian dipilih dan belut kecil tidak layak jual dilepas lagi ke sawah sedangkan yang cukup besar dijual dengan harga 9000 perkilogram, biasanya jumlah tangkapannya berkisar antara 2-12 kg tergantung dari musim.
Pencari belut kedua, di daerah Sukoharjo menggunakan setrum accu, kerja malam hari lima orang menyusuri sawah2 kemudian menusuk-nusukkan batang besi yang mengandung strum ke Lumpur. Jika ada belut yang kesetrum, maka dengan sendirinya belut tersebut keluar dan siap diambil. Belut yang tersetrum kadang2 besar kadang2 kecil, tetapi keduanya ikut dijual karena belut tersebut udah setengah pingsan. Resiko yang bisa ditemui kadang-kadang ketemu dengan ular. Dan setelah pagi hari belut yang dikumpulkan dijual dengan harga Rp. 7.500/kg
Coba kita bandingkan, cara pertama sangat mudah dan cara kedua dengan lima orang hasilnya tidak sebanyak cara pertama. Apa kata kuncinya? Jawabnya adalah alat bantu (leveraging)..
Action business coach merumuskan ada empat jenis leverage dalam membantu bisnis lebih berkembang, yaitu : 1) System (mekanisme yang dibuat agar lebih mudah dilakukan) & technology, 2) Delivery & Distribution 3) Test & measure, 4) People & education. Coba kita tanyakan ke diri kita masing2 apakah kita sudah bekerja dengan alat Bantu yang maksimal? Karena alat Bantu membuat kita kerja lebih produktif dan lebih nyaman (santai) yang tentunya akan menambah kualitas hidup kita. Kalau pemburu belut aja bisa, kenapa kita tidak.

Minggu, 03 Februari 2008

Membangun TEAM bisnis yang kuat


Ironis sekali, pada saat ribuan bahkan jutaan orang mencari pekerjaan akan tetapi banyak sekali business owner yang kesulitan mencari orang-orang kepercayaan. Mereka masih one man show, banyak pekerjaan yang dikerjakan sendiri, mulai dari cari order, penagihan, sampai membuat laporan keuangan dilakukan sendiri dan belum berhasil mencari TEAM yang bisa melakukan pekerjaan rutin tersebut.
Segala sesuatu yang terjadi dalam bisnis adalah reflexy dari kemampuan atau ketidak mampuan pemiliknya, orang yang kita attracts adalah cermin dimana kita berada. Yang jelas kesalahan dalam recruitment adalah bukan pada kandidat tapi pada owner yang menseleksi kandidat dengan cara dan kritria yang salah.
Berikut tips memimpin secara efektif


1. menjadi role model atau suri tauladan. Orang yang kita pimpin tentunya tidak hanya memiliki telinga yang bisa mendengar pidato atau wejangan-wejangan yang kita berikan, tetapi merekapun memiliki mata yang melihat perbuatan, dan gerak-gerik kita sepanjang mereka bisa melihat. Jangan harap kita mempunyai team yang rajin belajar kalau kita sebagai leader tidak memberi contoh, dan jangan harap team kita akan melakukan service excellence kepada customer kalau sebagai leader kitapun tidak memberi contoh yang baik


2. memiliki visi yang jelas. Sebagai seorang leader harus mampu memberikan arah kemana akan melangkah, agar team yang kita pimpin akan sinergi menuju arah yang akan kita tuju. Jangan khawatir membuat visi yang besar, karena segala sesuatu yang terjadi di dunia ini awalnya hampir tidak mungkin seperti orang mendarat ke bulan dan sebagainya. Jadi kalo mempunyai visi yang berar dan visi yang kecil sama-sama gratis, kenapa tidak mempunyai visi yang besar sekalian?
mampu memdidik, melatih dan membina orang yang kita pimpin. Mendidik adalah membuat seseorang dari tidak tahu menjadi tahu dan melatih adalah merubah orang menjadi ahli kedua hal ini dilakukan sangat efektif oleh atasan langsung. Dengan demikian akan terlihat ilmu dan skill apa yang sangat dibutuhkan oleh team yang kita pimpin, tentunya sebagai seorang leader harus mempunyai skill memadai sebagai seorang trainer dan seorang coach. Demikian pula dengan prilaku harus dibina langsung oleh leadernya agar lebih efektif.


3. membuat rule of the game dan menjalankan dengan konsisten. Motivasi orang tidak selamanya berada di atas,oleh karena itu perlu adanya aturan main, peraturan dan kesepakatan untuk menjalankan system yang sudah dibuat. Hal ini penting karena tanpa aturan main yang jelas team tidak akan mempunyai kinerja maksimal dan disiplin yang tinggi.

4. menjadikan Tuhan sebagai mentor. Keyakinan akan keberhasilan harus ditambatkan kepada yang maha kuasa. Masih ingat LOA (the Law of Attraction), keyakinan akan sukses merupakan kekuatan yang bisa menjamin team mencapai keberhasilan.

Semoga bermanfaat

Teguh Wibawanto